Home » » Resep Kue Rangi

Resep Kue Rangi

Written By Unknown on Sabtu, 22 November 2014 | 11.27

 Kue rangi adalah salah satu kue tradisional Betawi yang masih dapat kita jumpai hingga saat ini. Kue dari campuran kelapa parut dan tepung sagu ini disajikan dengan saus gula merah yang dikentalkan dengan sedikit sagu. Cetakkan kue rangi lebih mirip dengan kue pancong tapi ukurannya lebih kecil.







Bahan :
1 sdt garam
200 gr kelapa tua parut
400 ml air matang
400 gr tepung sagu
Bahan saus
250 gr gula merah
50 gram gula putih
150 ml air
2 helai daun pandan
(campurkan semua bahan saus masak hingga mengental)

Cara membuat

Campurkan tepung sagu dengan kelapa parut,aduk rata
Air dan garam diaduk hingga menjadi larutan air garam
Tuangi ke dalam tepung sagu dan kelapa sedikit demi sedikit
Panaskan cetakan kue rangi dan tuangi adonan hingga merata dan terisi penuh
Tutup cetakan lalu panggang selama 5 menit
Angkat dan sajikan bersama saus gula merah
— bersama A'yun Wringinrejo dan 32 lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar